Kamis, 07 Maret 2013

Kupu-kupu yang tak bisa terbang



Di sebuah taman depan rumah seorang anak laki-laki melihat sebuah kepompong yang bergerak-gerak. Lalu ia pun berjalan mendekat. Ternyata di dalam kepompong tersebut ada seeekor kupu-kupu yang sedang berjuang melepaskan diri, tampak sedang kesusahan. Bocah laki-laki yang baik hati itu tak tega melihatnya. Ia pun berusaha membantu kupu-kupu tersebut. Ia mengambil gunting dan memotong kepompong tersebut. Dan kupu-kupu itu berhasil keluar dari sana. Bocah itu merasa sangat gembira karena telah berhasil menolong seekor kupu-kupu yang sedang mengalami kesulitan.

Tetapi…yang terjadi kemudian…kupu-kupu itu tidak bisa terbang meskipun telah berhasil keluar dari kepompong. Kupu-kupu itu hanya bisa merayap.

Kenapa kupu-kupu itu tidak bisa terbang seperti seharusnya? Ternyata….. bagi seekor kupu-kupu yang sedang berjuang keluar dari kepompongnya harus mengerahkan seluruh tenaganya. Dan pada saat bersamaan ada suatu cairan dalam tubuhnya yang mengalir keluar dari seluruh tubuhnya dan membuat sayapnya mengembang sehingga membuatnya mampu terbang.


Kupu-kupu yang telah dibantu keluar dari kepompong oleh anak laki-laki tersebut tidak melakukan proses perjuangan seperti yang seharusnya. Dan akhirnya ia tak mampu terbang.


Niat baik dan kasih sayang berlebihan dari bocah laki-laki tersebut membuat kupu-kupu itu tidak mandiri dalam memperjuangkan kehidupannya. Potensinya tidak berkembang.

Sumber : unknown

Tidak ada komentar:

Posting Komentar