Kamis, 07 Maret 2013

Warren Buffet, Sang Bijak dari Omaha



Nasihat dari Warren Buffet : hindarilah kartu kredit dan berinvestasilah untuk diri sendiri.

Warren Buffet adalah salah satu orang terkaya dunia. Ia telah mengumpulkan kekayaan dengan berinvestasi melalui Berkshire Hathaway, salah satu perusahaannya, ia memiliki 38% saham.  Ia dijuluki Oracle of Omaha (Sang Bijak dari Omaha).
 Warren Buffet mengingatkan :
1.Uang tidak menciptakan orang tapi oranglah yang menciptakan uang.
2.Hiduplah secara sederhana
3.Jangan lakukan apa yang orang lain katakan, dengarkanlah mereka, namun lakukan apa yang menurut kita  baik.
4.Jangan memaksakan diri untuk memiliki barang-barang bermerk, pakailah apa yang membuatmu nyaman.
5.Jangan boros dan gunakan uang untuk membantu yang kekurangan.
6.Orang lain tidak dapat mengatur hidup kita. Kita yang mengendalikan hidup kita sepenuhnya.
Hal-hal yang telah dilakukan Warren Buffet yang memberi inspirasi :

Warren Buffet Pertama kali dia membeli saham investasi pada usia 11 tahun. 

Warren Buffet membeli sebuah ladang kecil pada usia 14 tahun dari hasil mengantar koran.
 
Warren Buffet tetap tinggal dirumahnya yang kecil berkamar tiga yang ia tempati sejak menikah 50 tahun yang lalu. Dia katakan : saya memiliki segalanya dirumah ini.

Warren Buffet menyetir sendiri mobilnya kemana saja dia ingin pergi dan dia tidak membutuhkan sopir pribadi maupun bodyguard.

Warren Buffet tidak pernah menggunakan jet pribadinya, meskipun ia memiliki perusahaan jet terbesar didunia.

Warren Buffet tidak memiliki pergaulan kelas atas. Dia menghabiskan waktunya makan popcorn dan menonton TV dirumah.

Jadi, Warren Buffet telah berinvestasi pada usia yang sangat dini. Ia tidak memerlukan modal yang besar untuk memulai investasinya. Ia pun hidup sederhana dengan tinggal di rumah sederhana untuk ukuran orang kaya dunia. Ia tidak boros dan tidak melakukan hal yang tak perlu seperti pergaulan kelas atas dan terbang dengan jet pribadi. Warren Buffet juga suka berderma.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar