Senin, 06 Agustus 2012

Tentang Orang Kaya


Orang-orang kaya memiliki perilaku sehari-hari, nilai-nilai dan gaya hidup yang tidak berbeda dengan kita. Sama seperti kita dalam membelanjakan uang, merekapun memikirkannya terlebih dahulu dengan serius. Berbelanja dimana saja, tersebar di gerai-gerai tradisional, toko-toko, mall-mall, tidak selalu di butik-butik kelas atas dan ritel mewah. Mereka juga suka berbelanja saat ada obral.


“Kemewahan tidak terletak pada kesempurnaan dan banyaknya hiasan, melainkan pada ketiadaan selera yang buruk.” – Coco Chanel

“Meskipun saya berterima kasih atas berkat kekayaan, hal itu tidak mengubah diri saya, kaki saya masih tetap menjejak tanah. Saya cuma mengenakan sepatu yang lebih bagus.”  -Oprah Winfrey.



Perbedaannya adalah orang kaya memiliki lebih banyak uang.

“Ya, mereka memiliki lebih banyak uang.” – Ernest Hemingway

 “Anjurkan kebajikan kepada anak-anak anda, itu saja, bukan uang yang membuat mereka bahagia. Saya bicara berdasarkan pengalaman.” – Ludwig van Beethoven.

“Kekayaan yang berlebihan adalah kepercayaan suci yang wajib dikelola sang pemilik sepanjang hidupnya demi kebaikan masyarakat.” –Andrew Carnegie.

“Saya beritahu anda tentang orang yang sangat kaya. Mereka berbeda dari anda dan saya.”            –F.Scott Fitzgerald.

Konon, berdasarkan buku-buku yang saya baca,orang-orang kaya memiliki beberapa karakter yang positif :

-   Optimisme. Orang yang optimis selalu berusaha dengan sungguh-sungguh untuk mencapai yang diharapkan.

-    Berorientasi solusi. Tak ada gunanya hidup dengan masalah, maka mereka mencari solusi. Dan tak ada gunanya merasa khawatir, karena tak akan menyelesaikan masalah.

-  Orientasi belajar. Belajar dari pengalaman dan pengalaman keberhasilan orang lain.

-        Hasrat. Mereka selalu berusaha keras menyalurkan hasrat akan kesuksesan.

-   Kepercayaan diri. Untuk sukses perlu memiliki kepercayaan diri yang kuat dan keberanian mengambil resiko, kesediaan untuk melakukan sesuatu yang berbahaya.


Rumah mewah Aaron Spelling

Rumah mewah Donald Trump


“Jadi anda menganggap uang adalah akar dari semua kejahatan…Pernahkah anda bertanya apa akar dari semua uang?” – Ayn Rand

Tidak ada komentar:

Posting Komentar